Monday, 14 May 2018

Tips Membuat Masker Jerawat Dengan Pisang

Masker jerawat dengan menggunakan pisang adalah salah satu tips dalam perawatan kulit kering. Karena pisang dapat memberikan nutrisi penting untuk melembutkan dan menyegarkan kulit.

Selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh, ternyata pisang mempunyai manfaat juga untuk kecantikan. Adapun manfaat pisang untuk kecantikan diantaranya :

>> Menghilangkan Bintik-Bintik Hitam.

Bintik-bintik hitam akibat komedo bisa dihilangkan dengan buah pisang. Untuk kecantikan, kebanyakan buah pisang diaplikasikan sebagai masker wajah dan dicampur dengan bahan-bahan tertentu.

>> Mengatasi Jerawat.

Buah pisang dapat digunakan langsung pada kulit untuk membantu mengurangi peradangan akibat jerawat. Pisang juga bisa membunuh bakteri jahat penyebab tumbuhnya jerawat pada kulit wajah. Jika anda mengalami masalah kulit wajah berjerawat, cobalah melakukan perawatan alami dengan menggunakan pisang.

>> Mengatasi Penuaan.

Nutrisi pada pisang mampu menghilangkan bintik-bintik pada wajah dan kerut akibat penuaan. Mengkonsumsi buah pisang atau membuatnya sebagai masker dapat membuat kulit anda tampak lebih lembut dan halus.

>> Mengontrol Wajah Berminyak.

Minyak berlebih pada kulit wajah bisa diatasi dengan menggunakan buah pisang. Kalium, vitamin C dan vitamin E pada pisang mampu menghilangkan minyak berlebih pada kulit. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, masker pisang bisa dicampurkan dengan bahan-bahan tertentu.

>> Melembabkan Kulit.

Menggunakan masker pisang secara teratur dapat membantu melembabkan kulit wajah. Karena kalium dan vitamin B yang terkandung pada buah pisang sangat baik untuk membantu kulit wajah menjadi lebih lembab dan lebih cantik.

Untuk tips ini, buah pisang akan dipadukan dengan campuran oatmeal dan madu, untuk membantu menghilangkan jerawat pada kulit. Berikut adalah tips membuat masker jerawat dengan pisang, yaitu :

Bahan yang disediakan :

- Pisang matang 1/2 potong.
- Oatmeal 2 sendok makan.
- Madu 1 sendok makan.


Cara menggunakannya:

1. Tumbuk pisang sampai halus.
2. Campurkan semua bahan tersebut.
3. Aduk hingga merata.
4. Oleskan pada kulit.
5. Diamkan selama 30 menit.
6. Lalu pijat secara perlahan untuk mengangkat kulit mati.
7. Dan bilas dengan air bersih.

Demikianlah Tips Membuat Masker Jerawat Dengan Pisang, dan semoga berhasil.

ARTIKEL POPULER